iBOTA Pantai Ratu Makalisung Tondano

Kegiatan Beaches On The Air dalam iBOTA Pantai Ratu Makalisung Tondano

Kegiatan Beaches On The Air dalam iBOTA Pantai Ratu Makalisung Tondano akan diaktivasi oleh 6 aktivator hari ini 12 Maret 2022.

Aktivator tersebut diantaranya adalah nama yang tak asing bagi teman-teman ORARI yang sempat viral pada saat MUNAS XI ORARI yaitu Om Erwin Raymon Tandaju (YB8RET).

YB8RET bersama activator lainnya akan menggetarkan langit Pantai Ratu Makalisung Tondano dalam kegiatan Amatir Radio DXPortable Indonesian Beaches On The Air (iBOTA). Aktivator tersebut diantaranya adalah Young Lady’s yaitu Kak Gratiaplena dan Kak Mieke Hasombala.

Secara lengkap seperti yang dikutip dari website ibota.id dengan beach number 165 activators tersebut adalah sebagai berikut;

  1. YB8RQQ Eron Alberto Tambani
  2. YB8RET ERWIN RAYMOND TANDAJU
  3. YB8TNJ JAMES MOTTOH
  4. YB8RSG GRATIAPLENA LENGKONG
  5. YB8SFH MEIKE HASOMBALA
  6. YD8RYE Jeiner Polii
activators iBOTA Pantai Ratu Makalisung Tondano

All activators akan mengabarkan kepada dunia melalui semua chaser dalam CQ iBOTA Pantai Ratu Makalisung Tondano. Mereka akan bekerja melalui 40m band dengan mode SSB untuk mengenalkan destinasi wisata pantai yang ada di Sulawesi Utara.

Tentang Pantai Ratu Makalisung

Pantai Ratu Makalisung berlokasi di Makalisung, Kombi, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, pantai ini adalah salah satu pantai yang menawarkan pesona pasir coklat keemasan dengan pemandangan tebing yang cantik.

Akses ke Pantai Makalisung juga tergolong mudah karena lokasinya berada persis di pinggir jalan. Hanya saja waktu tempuh yang diperlukan jika melakukan perjalanan dari kota Manado adalah sekitar satu setengah jam dengan jarak sekitar 56 km. Karena lokasi yang dituju cukup jauh, sangat disarankan untuk bepergian ditemani orang lokal juga membawa kendaraan pribadi. Namun untuk mempermudah akses, Teman Brisik bisa menginap di penginapan terdekat yakni The Kyla Beach Resort yang hanya 1 menit dari Pantai Ratu Makalisung. Fasilitas yang ditawarkan yakni kamar penginapan, toilet, gazebo, aula dengan harga menginap Rp. 300.000,- (non AC) Rp. 400.000- (AC) per malam.
Untuk masuk ke The Kyla Beach Resort Makalisung sendiri dikenakan biaya sebesar Rp. 10.000,-/orang. Adapun Teman Brisik dapat menyewa gazebo yang ada dengan merogoh kocek sebesar Rp.150.000. Harga tiket masuk ini rasanya setimpal dengan pengalaman wisata yang diharapkan.

Jika Pantai Molas dan Bitung Karang Ria di Manado menjadi spot melihat matahari terbenam, maka Pantai Ratu Makalisung juga jajaran pantai di sekitarnya menawarkan spot terbaik untuk menyaksikan matahari terbit. Menurut penjaga setempat, beberapa kali ada gerombolan anak-anak dari komunitas pecinta alam yang menghabiskan malam dengan tenda-tenda yang dipasang di pinggir pantai demi menyaksikan salah satu keindahan saat matahari menampakkan wajahnya.

Selain keindahan yang ditawarkan rasanya tidak lengkap tanpa menikmati air laut dengan berenang. Sayangnya saat berkunjung air laut di Pantai Ratu Makalisung sedang surut sehingga aktivitas berenang hanya berlangsung di pagi hari hingga jam 1 siang. Namun jika datang saat air lautnya sedang pasang, berenang tentu menjadi salah satu kegiatan wajib jika berkunjung ke sini. Meski begitu Teman Brisik harus berhati-hati agar tidak terkena bulu babi atau juga dikenal dengan landak laut.

Pantai Ratu Makalisung adalah salah satu pantai yang menawarkan pesona pasir putih keemasan dengan pemandangan tebing yang cantik. Tebing di sisi kiri ini kerap menjadi incaran lokasi berfoto bagi pengunjung. Selain tebing yang cantik ini Teman Brisik juga bisa menyusuri bibir pantai di sisi sebelah kanan. Ombak yang memukul bibir pantai tergolong tidak begitu besar dengan hamparan pasir yang memberikan sensasi menggelitik ketika menjejakkan kaki. Pohon ketapang dan kelapa tumbuh di sekitar pantai, menjadi tempat berteduh dari teriknya panas matahari.

Di Pantai Ratu Makalisung juga terdapat fasilitas untuk bilas dengan biaya sebesar Rp2000 untuk kebutuhan toilet seperti buang air besar dan kecil, serta Rp5000 untuk mandi. Sayangnya di Pantai ini belum tersedia warung jajanan seperti pantai-pantai lainnya. Oleh karena itu Teman Brisik sangat disarankan untuk membawa makanan atau camilan sendiri. Teman Brisik juga bisa mencoba kegiatan bakar-bakar dengan mengolah sendiri bahan makanan dari laut seperti udang, ikan dan sejenisnya. Sensasi menikmati ikan bakar di pinggir pantai sungguh merupakan kenikmatan tersendiri.

Pantai Ratu Makalisung sangat cocok menjadi tempat wisata bersama keluarga juga kerabat. Datang menghabiskan waktu di tempat ini bisa menjadi salah satu cara mengatasi kepenatan dari aktivitas sehari-hari.

Sumber/info: ibota.id
Kontribusi: JAMES MOTTOH – YB8TNJ

Tinggalkan Balasan