Musyawarah Lokal ke-26 ORARI Lokal Bogor

Musyawarah Lokal ke-26 ORARI Lokal Bogor tahun 2021 berlangsung di Ruang Ball Room Onih Hotel Bogor, Jl. Paledang tanggal 27 Febuari 2022.

Musyawarah Lokal (MUSLOK) ke-26 ORARI Lokal Bogor diselenggarakan sebagai bentuk kelanjutan suksesi kepengurusan periode 2021-2024. Pelaksanaan Muslok sedianya dilaksanakan pada akhir bulan November 2021, karena satu hal dan lainnya sepakat dilaksanakan pada hari Minggu 27/02/2022.

Mengingat dalam masa pandemi covid-19 jumlah peserta dibatasi sesuai rekomendasi dari Satgas Covid-19 Kota Bogor.

Dengan pertimbangan situasi masa pandemidan rekomendasi dari Satgas Covid-19, Ketua Panitia Muslok Tanto Istianto – YB1HBO melalui undangan ke seluruh anggota melakukan pendataan kehadiran peserta yang hadir secara offline maupun daring.

Akibat pembatasan jumlah peserta tersebut pelaksaan MUSLOK dilakukan secara ofline dan online (daring) sehingga dapat memenuhi quorum sebagai syarat mutlak MUSLOK.

Secara seremonial Musyawarah Lokal dibuka dan dilaksanakan sesuai dengan tata tertib MUSLOK. Nampak hadir utusan dari ORARI Daerah Jawa Barat dan tamu undangan yang lain.

Musyawarah Lokal ke-26 ORARI Lokal Bogor

Sebagai suksesi kepengurusan dalam sidang MUSLOK memilih DPP dan Ketua untuk periode 2021-2024.

Dari hasil Sidang tersebut terpilih kembali Ketua ORARI Lokal Kota Bogor untuk masa bakti 2021-2024 adalah Dadang Iskandar – YB1NCR.

Musyawarah Lokal ke-26 ORARI Lokal Bogor

Sementara untuk Dewan Pengawas dan Penasehat (DPP) masa bakti 2021-2024 adalah sebagai berikut;

  1. Red Setiawenda – YB1JX (Ketua)
  2. Ir Achmad Sufiardi – YB1BLX ( sekretaris)
  3. DR.Yoeswar Darisan – YC1AAI (Anggota)
  4. Drs .Moh Yamin Ayub – YB1MYA (Anggota )
  5. Rusdi Dj Jenie – YC1BCH ( Anggota)

Selamat dan Sukses untuk kepengurusan ORARI Lokal Kota Bogor masa bakti 2021-2024.

Kontributor: Jilly Liesda Riyani – YB1JYL

Tinggalkan Balasan