Kepedulian ORARI Lokal Pati dalam Musibah Banjir

PATI 17 Febuari 2021 Curah hujan yang cukup tinggi yang terjadi di wilayah Pati beberapa waktu ini telah mengakibatkan bencana banjir di sejumlah kecamatan, informasi dari tim CORE ORARI Lokal Pati ada 6 Kecamatan yang terdampak dengan ketinggian rata-rata 30 centimeter hingga satu meter. Diantaranya; Kecamatan Pati, Gabus, Kayen, Sukolilo, Jakenan dan Juwana.

Akibat puluhan desa yang mengalami musibah ini, banyak warga yang harus mengungsi ketempat yang lebih aman. Data yang didapatkan dari BPBD total sekitar 1.000 kepala keluarga yang terkena dan terdampak dengan musibah ini.

Tak sedikit pula yang membutuhkan uluran bantuan, terutama bahan makanan bagi warga yang terdampak. Sebagai wujud keprihatinan dan kepedulian ORARI Lokal Pati, menerjunkan anggota CORE (Communication and Rescue) untuk bergerak dan terlibat dalam upaya penanganan banjir yang melanda di Pati.

ORARI Lokal Pati dengan tim CORE nya bersama dengan Banser NU mendirikan posko bantuan bencana banjir di wilayah Kecamatan Gabus, Kabupaten Pati sejak 06 Febuari 2021 dan rencana hinnga 18 Febuari 2021 dengan melihat perkembangan berikutnya.

Posko bantuan bencana banjir ini juga mendirikan dapur umum untuk membuat nasi bungkus yang dibagikan kepada beberapa warga. Selain nasi bungkus berbagai kebutuhan pokok lainnya juga dibagikan kepada warga.

Kegiatan ini sangat terbantu sekali dengan adanya Komunikasi darurat melalui repeater pada frekuensi 434.780MHz dup -4000 dengan tone 88.5 dengan satu komando dari tim CORE.(\tfb)

Tinggalkan Balasan