Logbook of The World (LoTW) adalah sistem pendokumentasian QSO dan QSLing secara elektronik-online yang dibuat dan dikelola oleh American Radio Relay League (ARRL).
Sistem ini akan secara otomatis mengkonfirmasi keabsahan QSO yg dilaksanakan antar 2 amateur radio yang sama-sama menggunakan LoTW apabila data yang dimasukkan cocok/matched.
Kelebihan penggunaan LoTW dibandingkan dengan QSLing yg menggunakan paper QSL (QSL card):
- User tidak perlu mencetak/menulis/mengirimkan QSL card = tidak ada biaya
- Tidak ada resiko hilang, rusak dalam pengirimannya melalui kantor pos
- Konfirmasi yg diperoleh relatif lebih cepat
- Penggunaan data QSO yg sudah dikonfirmasi rekan QSO (confirmed) utk pengajuan aplikasi award (sementara baru utk DXCC, WAC, WPX) tanpa perlu mengirimkan QSL card dg resiko biaya kirim/pos dan hilang di jalan.
- Mudah utk melihat kredit yg sudah kita peroleh untuk pengajuan aplikasi satu award.
Kekurangan penggunaan LoTW dibandingkan dengan QSLing yg menggunakan paper QSL (QSL card):
- Data QSO dalam LoTW tidak menyertakan report (RS/RST).
- Tidak ada informasi tambahan lain seperti rig/antenna/power dll
- Tidak ada personal touch, gambar dll yg menarik utk sekali-kali dilihat (memorable item).
- Tidak bisa dipajang di dinding ham shack (wall paper) atau bahan dongeng ke cucu nantinya.
Baca juga: Seberapa Penting Penggunaan LogBook?
Bagaimana membuat account Logbook Of The World (LoTW) dan cara mengunakannya serta terkoneksi dengan QRZ.COM?
Cara membuat akun LoTW, pertama kali yang kita lakukan adalah men-download dan meng-install program LoTW/TQSL tersebut yang bisa kita peroleh dari :
http://www.arrl.org/tqsl-download
Langkah-langkah download & install LoTW sebagai berikut:
- Klik link http://www.arrl.org/tqsl-download
- Dari tampilan yg muncul pilih option TQSL 2.5.7 for MS Windows atau sesuai perkembangan update – klik “Go Now”.
- “Save File” – Tunggu hingga downloading selesai.
- Setelah selesai download, lanjutkan dengan “OPEN” atau “KLIK” nama file (tqsl-2.3.msi) dan setelah itu pada jendela seperti di bawah yg muncul – klik “RUN”
- Pada tampilan yg muncul, lanjutkan dengan meng-klik “NEXT”.
Selengkapnya dapat disimak melalui vidio dari Om Bobby Nurhasyim Halik YB4GBN dibawah ini.
silahkan sebarkan sebanyak-banyaknya, SEMOGA BERMANFAAT.
Kontribusi: YB4GBN