SOTA Gunung Kunci & Gunung Trajumas

Sabtu, 13 Februari 2021 Youngsters On The Air ORARI Daerah Jawa Tengah (YOTA ODJT) kembali melakukan aktivasi Gunung pada kegiatan Summits On The Air (SOTA). Aktivasi kali ini kembali dilakukan oleh Vincent YC2LLT. Berbeda dari biasanya pada kegiatan SOTA kali ini dilakukan di dua gunung dalam waktu satu hari.

Gunung Kunci YBJ/JT-036

SOTA yang dilakukan oleh YC2LLT pada awalnya hanya berencana mengaktivasi Gunung Kunci YBJ/JT-036 namun karena waktu yang masih panjang setelah melakukan aktivasi di Gunung Kunci YC2LLT memutuskan untuk mengaktivasi satu gunung lagi yaitu Gunung Trajumas YBJ/JT-060.

Aktivasi dua gunung dalam sehari menjadi hal pertama yang dilakukan oleh satu aktivator khususnya di Indonesia. Dua gunung berhasil diaktivasi dan memberikan poin yang cukup untuk menambah point Activator SOTA.

Gunung Trajumas YBJ/JT-060

Perjalanan aktivasi dimulai dari Kota Salatiga pukul 05:00 WIB dan aktivasi pertama di Gunung Kunci dimulai pukul 7.30 WIB. Setelah selesai melakukan aktivasi pada pukul 09.30, selanjutnya YC2LLT memutuskan melakukan aktivasi lagi dan langsung melakukan perjalanan menuju Gunung Trajumas YBJ/JT-060 dan akhirnya berhasil mengaktivasi Gunung Trajumas.

Ini menjadi Gunung ke 6 yang berhasil diaktivasi oleh Youngsters On The Air ORARI Daerah Jawa Tengah dan menjadi hal yang baru di Indonesia berhasil melakukan aktivasi dua gunung dalam sehari.

Semoga semakin banyak anggota-anggota muda ORARI yang melakukan berbagai hal yang menyenangkan seperti SOTA dan semakin banyak lagi gunung-gunung yang berhasil diaktivasi.

Safety safety salam lestari 73.

Kontributor: Vincent – YC2LLT

Sumber: YOTA ORARI DAERAH JAWA TENGAH –

0 thoughts on “SOTA Gunung Kunci & Gunung Trajumas

Tinggalkan Balasan