Bekasi Merdeka Contest 2023 Peringati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78

Poster Bekasi Merdeka Contest 2023

ORARI Lokal Kota Bekasi kembali mengadakan Bekasi Merdeka Contest 2023 untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78. Contest yang merupakan agenda tahunan akan berlangsung selama 24 jam pada tanggal 16 Agustus 2023 mulai pukul 13.00 UTC.

Anggota ORARI dan Amatir Radio seluruh dunia dapat mengikuti kegiatan Bekasi Merdeka Contest (BMC) seperti tahun-tahun sebelumnya.

Ketua panitia pelaksana Hendra Hemawan – YD1CMZ melalui petunjuk pelaksanaan menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan;
. Memperingati HUT Ke-78 Kemerdekaan RI.
. Meningkatkan Keterampilan berkomunikasi dengan operating prosedur yang baik dan benar.
. Mempererat silaturahmi dan persaudaraan sesama anggota ORARI di seluruh Indonesia.

Untuk itu, panitia memohon dukungan dan partisipasi dari seluruh anggota ORARI di Tanah Air mendukung acara ini agar dapat berlangsung dengan sukses.

Seperti pada umumnya cara mengikuti kegiatan kontes, kegiatan Bekasi Merdeka Contest 2023 pun ada beberapa aturan dan petunjuk pelaksanaannya.

Sesuai kategori dalam petunjuk pelaksanaan BMC 2023 hanya berlaku Single Operator dengan low power bagi stasiun Indonesia dan stasiun DX.

Peserta hanya dapat bekerja melalui 80, 40, dan 10 meter band menggunakan mode SSB/Phone.

Dalam melakukan panggilan yaitu; CQ Bekasi Merdeka Contest, dengan pertukaran report; Callsign / Signal Report / xx(singkatan atau kode provinsi). Kode atau singkatan Provinsi Section file dapat diunduh di bawah lampiran berikut UDC file Bekasi Merdeka Contest 2023 sebagai pendukung logger N1MM.

Seluruh peserta berkesempatan mendapatkan penghargaan (plakat) dan hadiah sejumlah nilai mata uang untuk juara Nasional.

Panitia juga akan memberikan sertifikat kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dengan ketentuan memenuhi syarat dan mengirimkan logsheet.

Untuk ketentuan lainnya Anda dapat membaca melalui tampilan lampiran Petunjuk Pelaksaan berikut ini.

Pendukung Software logger N1MM dapat diunduh dibawah ini;
. UDC : Bekasi Merdeka Contest 2023 UDC File Download
. Section : Singkatan Provinsi Section File Download

Cara memasukan UDC dan Section File Bekasi Merdeka Contest di N1MM.

  1. Buka My Docoment lalu pilih folder N1MM Logger+
  2. Buka folder N1MM Logger+ lalu pilih folder UserDefineContests
  3. Copy/Cut file UDC BMC hasil download di dalam folder UserDefineContests
  4. Tinggalkan folder UserDefineContests dan kembali ke folder N1MM Logger+,
  5. Pilih folder SupportFiles dan copy/cut dan paste file Singkatan Provinsi Section File
  6. Setelah selesai tutup semua folder, kemudian jalankan N1MM dan pilih new log in Database.
  7. Pilih tipe kontes / Select Contest Type; BMC BEKASI MERDEKA CONTEST
  8. Kemudian sesuaikan category dan ketik kode/singkatan provinsi pada klolom “Sent Exchange”
  9. Terakhir Klik Import Section List. Jika muncul po up Import Complete, klik Ok.
  10. Setelah OK, siapkan kopi dan atau minuman segar untuk menemani kontes Anda.
Lampiran Singkatan Kode Provinsi - Bekasi Merdeka Contest
Lampiran Singkatan Kode Provinsi – Bekasi Merdeka Contest

Happy Contest, CU at the bands. 73!

Source: ORARI Lokal Kota Bekasi https://orari-kotabekasi.com/2023/07/20/bekasi-merdeka-contest-2023/

Tinggalkan Balasan