Musyawarah Lokal VIII ORARI Lokal Kota Sungai Penuh

Musyawarah Lokal VIII ORARI Lokal Kota Sungai Penuh diselenggarakan pada Hari Minggu, 30 Juli 2023. Bertempat di Aula Kantor Camat Sungai Bungkal Kota Sungai Penuh , Musyawarah Lokal (MUSLOK) yang ke VIII berlangsung tertib dan lancar.

Sebagai pelaksanaan AD/ART ORARI kegiatan MUSLOK dihadiri oleh segenap anggota dan utusan sah dari ORARI Daerah, Peninjau serta tamu undangan. Hadir Bpk. Masward.SE – YB4BM Ketua ORARI Daerah Jambi sebagai utusan sah didampingi oleh Wakil Ketua M. Paishol Bafadhal – YB4DPS serta Sekretaris Daerah Ansyori Efendi Skm– YB4ECU.

Secara seremonial Musyawarah Lokal VIII ORARI Lokal Kota Sungai Penuh dibuka oleh Walikota Kota Sungai Penuh yang diwakili oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sungai Penuh H. Josrizal Helman., S.Si., Apt.
Dalam sambutan pembukaan Musyawarah Lokal ORARI Lokal Sungai Penuh, Bpk H. Josrizal Helman., S.Si., Apt menyampaikan apresiasi terhadap keberadaan ORARI di Sungai Penuh yang telah banyak membantu pemerintah khususnya di bidang komunikasi dan kebencanaan. Menutup sambutannya juga mengucapkan selamat ber-MUSLOK, semoga menghasilkan yang terbaik untuk ORARI Lokal Sungai Penuh kedepan.
Turut hadir juga dalam tamu undangan dari berbagai instansi dan organisasi diantaranya, Utusan Orlok Kab. Kerinci, RAPI Wilayah 11 Kab. Kerinci dan RAPI Wilayah 07 Kota Sungai Penuh.

Alhamdulillah, MUSLOK terselenggara dengan baik dan sukses, terima kasih kepada bapak Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Sungai Penuh Bpk. H. Josrizal Helman., S.Si., Apt. yang telah Mengawal dan Monitoring Kegiatan tsb.

Terpilih DPP dan Ketua ORARI Lokal Sungai Penuh Periode 2023-2026 adalah sebagi berikut;
DPP:
Ketua:

Terpilih DPP dan Ketua ORARI Lokal Sungai Penuh Periode 2023-2026

Dengan terpilihnya DPP dan Ketua ORARI Lokal Sungai Penuh masa bakti 2023-2026, Maswardi.SE – YB4BM Ketua ORARI Daerah Jambi mengukuhkan dan sekaligus menugaskan Kepada ketua ORARI Lokal untuk segera menyusun Pengurus dan kelengkapan Pengurus.

Selamat bekerja kepada pengurus terpilih,
Semoga dapat membawa ORLOK nya menjadi lebih baik kedepannya.
ORARI…..BERSATU, BERKARYA, MENDUNIA

Organisasi Amatir Radio Indonesia
DAERAH JAMBI – Ansyori Efendi – YB4ECU.

Source: https://web.facebook.com/groups/2785742265022978/permalink/3370934716503727/

Tinggalkan Balasan